Bina Marga Jawa Tengah Perbaiki Jalan Bergelombang
Bina Marga Provinsi Jawa Tengah akan memperbaiki jalan bergelombang dari mulai depan stasiun Kota Pekalongan hingga Jalan Kh. Mas Mansyur.
Kepada Radio Kota Batik, Pengawas Lapangan Pejabat Pembuat Komitmen Pekalongan-Batang-Plelen Dinas Bina Marga Propinsi Jawa Tengah, Syaifudin Rozi mengatakan, pengeprasan permukaan jalan yang tidak rata tersebut sudah mulai dilakukan diwilayah Plelen hingga Batang, karenanya diperkirakan untuk ruas jalan di Kota Pekalongan bisa dikerjakan minggu depan.
Kepada Radio Kota Batik, Pengawas Lapangan Pejabat Pembuat Komitmen Pekalongan-Batang-Plelen Dinas Bina Marga Propinsi Jawa Tengah, Syaifudin Rozi mengatakan, pengeprasan permukaan jalan yang tidak rata tersebut sudah mulai dilakukan diwilayah Plelen hingga Batang, karenanya diperkirakan untuk ruas jalan di Kota Pekalongan bisa dikerjakan minggu depan.
ilustrasi
Adapun secara keseluruhan ruas jalan yang diperbaiki sepanjang 65 kilometer.
Syaifudin Rozi menambahkan, perbaikan jalan bergelombang tersebut nantinya akan di mulai dari depan terminal Kota Pekalongan hingga Jalan Gajah Mada atau sepanjang kurang lebih 6 kilometer.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar