Jumat, 28 Desember 2012

Mencuri Sepeda Milik Tetangga, Nyaris Tewas Di Hajar Massa

Pencuri Sepeda Nyaris Tewas Dihajar Massa

Seorang pencuri sepeda nyaris tewas akibat dihajar puluhan massa setelah tertangkap tangan membawa lari sepeda milik tetangganya sendiri.

Pelaku bernama Mustakim, nekad membawa kabur sepeda milik Ekhwan warga Desa Paweden, Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan, Rabu malam, 26 Desember 2012.

Nyawa tersangka berhasil diselamatkan oleh petugas Kepolisian Sektor Buaran dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Islam Pekajangan untuk menjalani perawatan intensif di ruang Instalasi Gawat Darurat.



Kepada Radio Kota Batik, Kapolsek Buaran, Ajun Komisaris Polisi Agus Riyanto mengatakan, tersangka menderita luka cukup parah di telinga serta kepala bagian atas sehingga harus mendapatkan sekitar 5 jahitan.

Agus menjelaskan, kejadian sekitar setengah 7 malam, saat itu sepeda korban yang ditaruh di teras rumah berhasil diambil tersangka. Namun naas, niatnya tersebut dipergoki oleh tetangga korban dan langsung meneriakinya maling. Seketika itu pula warga sekitar berdatangan dan memukuli tersangka hingga babak belur.

Menurut Kapolsek, pelaku pencurian terdiri dari dua orang, namun yang satu orang lagi berhasil melarikan diri. Untuk pemeriksaan lebih lanjut, pihaknya masih menunggu tersangka sembuh.
 

Ratusan Aparat Keamanan Akan Mengamankan Pertandingan PERSIP VS PSIS

Ratusan Pasukan Disiapkan Amankan Persip vs PSIS
Ratusan aparat Kepolisian, TNI, dan Satpol PP akan mengamankan pertandingan Persip Pekalongan lawan PSIS Semarang.



Aparat diterjunkan untuk memisahkan supporter lawan dengan supporter tamu.

Wakil Ketua Panpel Santoso, kepada Radio Kota Batik mengatakan, untuk mengantisipasi dua kubu supporter PSIS yang saling berseteru, pihaknya akan memisahkan supporter Snex di Tribun Utara dan Panser Biru di Tribun Selatan.

Santoso mengungkapkan, untuk pertandingan melawan PSIS, pihaknya akan menyiapkan 16 ribu tiket dan membuka semua tribun.

Semntara itu, hingga sore ini dua pemain asing baru mulai ikut seleksi, keduanya adalah Agustus di posisi belakang dan Cherryl Orock yang beroperasi di barisan depan. 
sumber

Polres Akan Menindak Tegas Aksi Konvoi Di Tahun Baru 2013

Polisi Larang Konvoi Kendaraan Saat Malam Tahun Baru 

Jajaran Kepolisian Resort Pekalongan Kota, mengeluarkan larangan kepada warga untuk melakukan konvoi pada malam Tahun Baru. Selain membuat kemacetan, konvoi juga membahayakan keselamatan.



Juru Bicara Polres Pekalongan Kota, Ajun Komisaris Polisi Purwanto, kepada Radio Kota Batik mengatakan, pihaknya akan menindak tegas pelaku konvoi yang terbukti melanggar peraturan lalu lintas.

Larangan dilakukan karena mengunakan mobil bak terbuka untuk penumpang dan mobil angkutan yang melebihi kapasitas muatan, serta para pengendara sepeda motor yang tidak mengenakan helm. 
sumber

Pato Jimenez Perkuat Lini Belakang Persip

Pato Jimenez Resmi Perkuat Persip

KOTA - Pesepakbola asal Chile, Patricio 'Pato' Jimenez, akhirnya resmi memperkuat tim Persip Pekalongan pada Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2012/2013. Kepastian bergabungnya pemain belakang bernama lengkap Muhammad Patricio Jimenez Diaz itu terjadi setelah adanya 'deal' dengan pihak manajemen, kemarin (25/12). Dengan begitu, sementara ini baru ada satu pemain asing yang dipastikan tergabung dalam skuad Laskar Kalong pada gelaran kompetisi Divisi Utama mendatang, dari tiga legiun asing yang dibutuhkan.

CEO Persip Pekalongan H Budi Setyawan membenarkan, sudah ada kesepakatan antara pihak manajemen dengan Pato, sapaan akrab Patricio Jimenez. "Pato akhirnya resmi bergabung ke Persip setelah kita menjalin kesepakatan dengannya," kata Wawan, begitu ia biasa disapa, Selasa (25/12), tanpa menyebut berapa nilai kontrak yang disepakati antara pihak manajemen dengan mantan pemain Persitara Jakarta Utara tersebut.

Direncanakan, Pato akan memperkokoh lini belakang Laskar Kalong. Pemain berusia 37 tahun itu bahkan kemarin sore langsung mengikuti latihan rutin bersama para pemain Persip lainnya di Stadion Kota Batik, di bawah asuhan pelatih Agus Riyanto. Selanjutnya, Pato juga akan langsung diturunkan saat Persip menjamu PSIS Semarang dalam laga uji coba yang akan digelar di Stadion Kota Batik, Jumat (28/12) besok.

Sebelum ke Persip, kiprah Pato di persepakbolaan Indonesia sendiri sudah dibilang cukup lama. Sehingga, nama Pato sudah tak asing bagi pecinta bola dalam negeri. Pria kelahiran Villa Alegre, Chile, pada 23 Juni 1975 itu mengawali karirnya di Indonesia pada tahun 2004 dengan memperkuat Semen Padang. Kemudian dilanjutkan dengan membela klub Sriwijaya FC (2006), Persip Bandung (2007), PSMS Medan (2008), Persisam Samarinda (Divisi Utama/2009), Bontang FC (2010), PSIS Semarang (2011), dan Persitara Jakarta Utara (2012).

Suami dari Novia Anggraini yang kini sudah dikaruniai empat orang anak ini bahkan tercatat sudah beberapa kali menorehkan prestasi. Saat bergabung dengan Persib Bandung di tahun 2007, Pato dinobatkan masuk ke dalam lima center bek terbaik ISL versi Antv.

Selain itu, pemain yang setia memelihara rambut gondrongnya itu juga pernah membuat sensasi. Pato adalah satu-satunya pemain yang mendapat penghargaan dari FIFA (Federasi Sepak Bola Internasional) atas prestasinya mencetak gol penalti dengan cara menutup mata. Itu dilakukannya saat membela Persib Bandung di ajang Copa Indonesia 2007, saat bertemu Persijap Jepara.

Pemain yang juga mempunyai keunggulan sebagai libero itu, juga pernah menyandang predikat sebagai center bek terbaik Divisi Utama versi wartawan dan media olahraga di tahun 2009. Saat itu, pemain yang fasih berbahasa Indonesia berhasil membawa Persisam Samarinda menjadi Juara Divisi Utama. Sementara, prestasinya terakhir, ditorehkan saat membela Persitara pada Divisi Utama Liga Indonesia musim lalu. Dia tercatat sebagai defender yang paling produktif karena bisa menorehkan sembilan gol.

Pria yang sudah memeluk agama Islam sejak 31 Desember 2005 ini mengaku senang akhirnya bisa bergabung ke Persip Pekalongan. Apalagi, setelah mengetahui bahwa ternyata ia sudah punya cukup banyak fans di kota batik. "Terimakasih, akhirnya saya mendapat kesempatan bergabung dengan Persip," kata Pato saat ditemui di rumah dinas Wakil Walikota Pekalongan, Selasa (25/12).

Dia berharap bisa memberikan yang terbaik untuk tim barunya ini. Dia juga berharap agar Persip bisa menjadi juara Divisi Utama. "Semoga apa yang pernah saya lakukan saat membela Persisam dan menjadi juara Divisi Utama di tahun 2009, bisa terulang di sini," ujarnya. (way)



  • BIODATA
Nama Lengkap:
Muhammad Patricio Jimenez Diaz
Panggilan : Pato / Patricio
TTL : Villa Alegre, Chile, 23 Juni 1975
Posisi : Belakang,Libero
Istri : Novia Anggraini

Karir di Indonesia:
- 2004 Semen Padang, ISL
- 2006 Sriwijaya FC, ISL
- 2007 Persib Bandung, ISL
- 2008 PSMS Medan, ISL.
- 2009 Persisam Samarinda, Div Utama
- 2010 Bontang FC, ISL
- 2011 PSIS Semarang, Div Utama
- 2012 Persitara, Div Utama LI

sumber

Persip Kalah Pengalaman Pada Laga Uji Coba

Laskar Kalong Akui Kalah Pengalaman
  • Kalah Telak dari PSIS 4-0
SEMARANG - Pelatih Persip Pekalongan Agus Riyanto mengakui bahwa anak-anak asuhnya kalah pengalaman dibanding PSIS Semarang. Pada laga uji coba melawan tim Mahesa Jenar di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (22/12) sore, Laskar Kalong harus mengakui keunggulan tim besutan Firmandoyo. Pada laga yang berlangsung di bawah guyuran hujan lebat sejak menit pertama itu, Nur Coyo cs kalah telak empat gol tanpa balas.

"Terus terang para pemain kami kalah pengalaman dari tim PSIS. Apalagi saat pertandingan berlangsung, hujan deras terus mengguyur. Ini pengalaman baru bagi kami menjalani laga uji coba di bawah guyuran hujan deras di kandang lawan," kata Agus seusai pertandingan.



Ia mengakui, strategi permainan skuad Laskar Kalong tidak bisa berkembang karena kondisi lapangan yang basah karena hujan. "Para pemain tidak bisa memperagakan umpan bola-bola pendek seperti yang biasa dilakukan. Mereka kaget juga, dan jadi ragu-ragu saat mengumpan," ungkapnya.

Dengan hasil tersebut, pihaknya berjanji untuk segera mengevaluasi timnya. Untuk diketahui, beberapa kali laga uji coba terakhir, seluruh pemain yang diturunkan adalah lokal, dan beberapa diantaranya merupakan pemain seleksi. Terlebih, dalam laga kontra PSIS kemarin, sejumlah pemain inti tidak bisa diturunkan. Salah satunya penjaga gawang andalan Nurul Subkhi, karena masih dibelit cidera. Sedangkan laga selanjutnya, Persip giliran yang akan menjamu PSIS di Stadion Kota Batik, Jumat (28/12) mendatang.

Sementara itu, dalam laga yang disaksikan oleh ribuan pendukung tuan rumah serta seratusan pendukung setia Persip, Kalong Mania, tuan rumah berhasil mencetak gol pertamanya di menit 14. Gol dicipta oleh M Irfan, setelah memanfaatkan umpan silang rekannya dari sisi kanan pertahanan Persip. Skor 1-0 untuk tuan rumah tetap bertahan hingga babak pertama berakhir.

Pada babak kedua, pelatih PSIS Firmandoyo mencoba melakukan rotasi di beberapa sektor termasuk di lini depan dengan menarik Heri Nur dan digantikan penyerang muda Miko Ardianto. Miko yang sempat dua musim kompetisi bersama Persebaya 1927 tersebut mencetak dua gol bagi timnya pada menit ke-56 dan 59.

Meski tertinggal tiga gol, namun anak-anak Persip tak pantang menyerah. Mereka berusaha terus melakukan serangan. Hanya saja, serangan tersebut selalu kandas dan tidak berhasil membuahkan gol.

Tuan rumah justru berhasil menambah keunggulan beberapa menit sebelum pertandingan berakhir. Gelandang PSIS Syaiful Amar berhasil menggetarkan jala gawang Persip yang dijaga M Ridlo di menit 87. Skor 4-0 tak berubah hingga wasit meniup peluit panjang. (way)
sumber

 

Kamis, 13 Desember 2012

Lahir Tanggal Cantik 12-12-12

Lima Bayi Di Kota Pekalongan Lahir Tepat Tanggal 12 12 12

Sebanyak 5 bayi lahir bertepatan tanggal cantik yaitu tanggal 12, bulan 12 dan tahun 2012. Kelima bayi tersebut dilahirkan di Rumah Sakit Bendan Kota Pekalongan.

Kepada Radio Kota Batik. Salah satu orang tua bayi, Anwar Hadi menjelaskan, ia sengaja memilih proses kelahiran anak pertamanya pada hari ini, sebab sebelumnya pihak dokter menyarankan agar operasi bisa dilaksanakan minggu ini mengingat kondisi bayi memang tidak bisa dilahirkan secara normal.


Anwar mengaku, bahagia sebab anak pertamanya yang berjenis kelamin perempuan serta berbobot sekitar 3 kilogram lebih tersebut, bisa dilahirkan dengan selamat serta bertepan dengan jam 12 siang.

Sementara itu, Kepala Ruang Bersalin Rumah Sakit Bendan, Muftia Adi mengatakan, dari kelima bayi tersebut, salah satunya dilahirkan secara normal sementara lainnya melalui operasi cesar.


Sebanyak 1.920 guru TPQ se-Kota Pekalongan Mendapat Bantuan Kesejahteraan

Ribuan Guru TPQ Kota Pekalongan Terima Tunjangan
Sebanyak 1.920 guru taman pendidikan Al-Quran atau TPQ se Kota Pekalongan, menerima bantuan kesejahteraan dari Pemkot setempat sebesar 200 ribu, Kamis, 13 Desember 2012.

Kepada Radio Kota Batik, Kasubag Agama dan Pendidikan Bagian Kesra Setda Setempat, Ahmad Slamet Irfan mengatakan, bantuan kesejahteraan tersebut diberikan secara bertahap mulai 13 - 14 Desember.

Slamet menjelaskan, setiap guru mendapat tunjangan sebesar 50 ribu per bulan dan diberikan tiap 4 bulan sekali.
 


Pihaknya berharap dengan adanya tunjangan ini, seluruh guru TPQ bisa lebih bersemangat serta semakin bertanggung jawab dalam melaksanakan tugasnya.

Sementara itu, salah seorang guru, Rohmah, menambahkan tunjangan ini merupakan pemberian yang ketiga kalinya sekaligus yang terakhir ia terima untuk tahun ini.

 

Sabtu, 08 Desember 2012

Kecelakaan Dengan Sesama Sepeda Motor Di Jalan Raya Watusalam

Laka Lantas Di Watusalam Tewaskan Pengendara Motor

Seorang pengendara sepeda motor tewas, setelah mengalami kecelakaan dengan sesama sepeda motor di Jalan Raya Watusalam kecamatan Buaran, kabupaten Pekalongan, Jumat sekitar pukul 9 pagi.

Korban adalah Mohammad Choirul Kalam, 16 tahun, warga Simbang Kulon mengalami luka pada bagian kepala kemudian meninggal dunia setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Islam Pekajangan.



Sedangkan pemboncengnya, Afifudin hanya mengalami luka sobek pada kaki.

Kanit Laka Polres Pekalongan Kota Ipda Sugianto kapada Radio Kota Batik mengatakan, sepeda motor Satria F yang dikendarai korban berjalan dari arah selatan menuju ke utara dengan kecepatan 80 kilometer per jam, namun menabrak Sepeda Motor Kimco yang hendak berbelok dari arah belakang.

Sugianto menambahkan, selama Operasi Zebra yang dilakukan sejak tanggal 11 November lalu hingga kini telah tercatat 3 Kejadian Kecelakaan Lalu Lintas.
sumber



Lanjutan Pertandingan Pra Musim, Persip 1 VS 1 Persik Kediri

Persip Di Tahan Imbang Persik Kediri 1-1
Kesebelasan Persip Pekalongan bermain imbang 1-1 dengan Persik Kediri dalam lanjutan pertandingan pra musim, menghadapi kompetisi divisi utama Liga Indonesia, Di Stadion Kota Batik Kraton Pekalongan.

Persip unggul terlebih dahulu melaui Firdaus di menit 23, namun disamakan oleh tim tamu 7 menit kemudian, melalui Faris Aditama memanfaatkan kesalahan kordinasi pemain belakang Persip.


Pelatih Persip Agus Riyanto kepada Radio Kota Batik mengatakan, pada babak pertama anak asuhnya cukup bisa mengembangkan permainan, bahkan sempat menciptakan sejumlah peluang emas namun hanya satu gol yang tercipta.

Agus menjelaskan, pada babak kedua anak asuhnya kurang berkembang, namun kalah dalam ball posesesion dengan tim lawan, sehingga masih banyak yang harus dibenahi.

Agus menambahkan, pemainya masih menjalani latihan fisik, sehingga permainan belum bisa berkembang. Selain itu para pemainya akan melakukan ujicoba lagi dengan tim yang selevel, setelah tanggal 15 Desember mendatang.

Senin, 03 Desember 2012

Warga Desa Watusalam, Mengamankan Dua Kawanan Pelaku Pencurian Sepeda Motor.

Dua Maling Motor Dibekuk Warga di Watusalam

Warga Desa Watusalam, Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan, mengamankan dua kawanan pelaku pencurian sepeda motor.

Salah seorang pelakunya ternyata masih berstatus pelajar di SMP Negeri di wilayah tersebut.

Dua pelaku yang tertangkap adalah Kusnoto, warga Desa Coprayan, Kecamatan Kedungwuni, serta kawan-nya berinisial MR warga Desa Capgawen, Kecamatan Kedungwuni.

Warga menangkap keduanya setelah merampas sepeda motor milik Sarifudin, Warga Desa Simbang Kulon, Kecamatan Buaran, pada Minggu, 2 Desember kemarin.



Kapolsek Buaran, Ajun Komisaris Polisi Agus Riyanto, kepada Radio Kota Batik mengatakan, dalam aksinya kedua tersangka berpura-pura kehabisan BBM lalu pelaku meminta tolong korban untuk mendorong kendaraanya hingga kearah SPBU terdekat.

Saat situasi jalan sepi dan korban lengah, sepeda motor korban kemudian dibawa kabur. Namun, teriakan korban bisa didengar warga sekitar, sehingga kemudian berdatangan menangkap tersangka yang tangah mencoba melarikan diri.

Dari hasil pengakuan dari Kusnoto, ternyata merupakan pelaku penjambretan di 13 TKP berbeda.

Saat ini polisi masih terus mengorek keterangan dari Kosnoto, karena diduga merupakan pemain lama.

Jajaran Polsek Pekalongan Selatan Berhasil Menangkap Pembobol Rumah

Polisi Tangkap Buronan Pembobol Rumah

Jajaran Polsek Pekalongan Selatan berhasil menangkap Abdul Haq alias Benyamin, warga Kelurahan Kradenan, yang terlibat dalam pebobolan rumah seorang juragan batik.

Abdul Haq sempat buron selama 4 bulan, sebelum akhirnya Polisi menangkapnya pada Sabtu, 1 Desember kemarin.

Kapolsek Pekalongan Selatan, Komisaris Polisi Sugito Marsudi, kepada Radio Kota Batik mengatakan, Abdul Haq dicari polisi karena mencuri mesin jahit dan sejumlah kain batik di rumah Fahrurroji yang masih tetangganya sendiri.

Kapolsek menjelaskan, penangkapan terhadap Abdul Haq alias Benyamin ini merupakan hasil keterangan dari Wi`ang yang terlebih dulu tertangkap.
 


Dalam penangkapan Abdul Haq sempat melarikan diri, namun bisa diantisipasi oleh petugas yang berjaga-jaga dari dekat rumahnya.

Selain menangkap tersangka, Polisi juga mengamankan barang bukti berupa satu mesin jahit serta mesin potong kain batik. Sedangkan hasil curian lainya seperti 10 kain batik telah dijual dan uangnya digunakan untuk berfoya-foya.


Sabtu, 01 Desember 2012

KRDE, Kaligung Mas Jurusan Semarang-Tegal

PT KAI Luncurkan KRDE Kaligung Mas AC

PT Kereta Api Indonesia meluncurkan Kereta Rel Diesel Elektrik atau KRDE, Kaligung Mas jurusan Semarang-Tegal yang dilengkapi fasilitas AC.

Kepala Stasiun Besar Pekalongan Totok Supriyanto mengatakan, KRDE Kaligung Mas AC itu menggantikan kereta api Tegal Ekspres kelas ekonomi serta KA Kaligung Mas non-AC.
 
 


Totok menjelaskan KRDE Kaligung Mas AC resmi akan dioperasikan pada 1 Desember 2012, dengan melayani empat kali jadwal pemberangkatan dari Semarang dan empat kali pemberangkatan dari Tegal setiap harinya.

Menurut Totok, untuk kapasitas penumpang, KRDE Kaligung Mas memiliki sebanyak lima gerbong yang semuanya dilengkapi AC, toilet serta akses untu penyandang cacat. Dengan kapasitas sebanyak 308 tempat duduk dan penumpang berdiri ditoleransi 50 persen dari kapasitas.

Dengan tingginya minat masyarakat menggunakan KRDE Kaligung Mas AC ini, diharapkan bisa membantu mengurangi tingkat kepadatan lalu lintas jalan raya di jalur Pantai Utara, khususnya Semarang-Tegal.

Warnet Tak Berizin Akan Ditertibkan

Satpol PP Segera Tertibkan Warnet Tak Berizin

Satuan Polisi Pamong Praja Satpol PP Kota Pekalongan, segera akan melakukan penertiban warung internet atau warnet yang tidak memiliki ijin usaha.

Penertiban itu dilakukan sebagai upaya menekan warnet tanpa ijin yang nekat tetap beroperasi di wilayahnya.



Kepala Satpol PP Kota Pekalongan Muanas Budi Setyono mengatakan, selama ini usaha warnet dinilai cukup menjanjikan keuntungan.Namun, warnet seringkali disalahgunakan untuk lokasi membolos anak sekolah dan pacaran.

Sehingga, saat ini pihaknya tengah melakukan pendataan keberadaan warnet di Kota Pekalongan dan melakukan koordinasi dengan BPMP2T untuk mengetahui warnet yang memiliki ijin dan tidak memiliki ijin.

Muanas menambahkan, jika nantinya diketahui ada warnet yang tidak memiliki ijin, namun masih tetap beroperasi maka pihaknya tidak segan - segan untuk melakukan penutupan terhadap warnet yang bersangkutan.

Tahun 2013 Tarif Parkir Akan Naik

Pemkot Pekalongan Akan Naikkan Tarif Parkir

Untuk mendongrak Pendapatan Asli Daerah atau PAD Kota Pekalongan dari retribusi parkir, Pemkot setempat berencana menaikan tarif parkir pada tahun 2013 mendatang.

Kepada Radio Kota Batik, Sekretaris Dishubparbud setempat, Masrur mengatakan, sesuai permintaan dari anggota dewan, pihaknya akan segera merevisi pada beberapa aturan pada perda parkir yang berlaku saat ini diantaranya adalah perubahan besaran tarif parkir.
Foto ilustrasi

Masrur menjelaskan, untuk tarif parkir kendaraan roda 2 nantinya akan mengalami kenaikan dari Rp 500,00 menjadi Rp 1000,00 sementara untuk kendaraan roda 4 yang semula Rp 1000 akan menjadi Rp 2000,00.

Masrur menegaskan, tidak semua titik parkir akan mengalami kenaikan tariff.

Lahan parkir yang dinilai memiliki potensi pemasukan besar seperti Jalan Hayam Wuruk dan Sultan Agung nantinya akan menggunakan tarif baru itu, sementara lahan parkir yang potensinya rendah masih menggunakan tarif lama.

 

Pemkot Bekerjasama Dengan Perdami Wilayah Jateng Mengadakan Operasi Katarak Gratis

Puluhan Warga Ikuti Operasi Katarak Gratis di RS Bendan Kota Pekalongan

Sebanyak 29 warga Kota Pekalongan mengikuti operasi katarak gratis yang digelar oleh Pemkot setempat, bekerjasama dengan Persatuan Dokter Spesialis Mata Indonesia atau Perdami wilayah Jawa Tengah bertempat di Rumah Sakit Bendan, Sabtu, 1 Desember 2012.
 


Kepada Radio Kota Batik, Kepala Diskes setempat, Dokter Dwi Herry Wibawa mengatakan, dari 52 calon pasien yang telah diperiksa hanya 29 pasien yang memenuhi persyaratan untuk menjalani operasi dan sebagian besar berusia sekitar 50 tahun keatas.

Dokter Dwi Herry menjelaskan, calon pasien lain yang tidak bisa menjalani operasi dikarenakan kondisi katarak yang diderita pasien belum matang atau immature, serta ada gejala penyakit lain yang harus disembuhkan terlebih dahulu.