Jumat, 06 Juli 2012

Bupati Lepas Kontingen PMI Ke JUMBARA

 KAJEN - Bertempat di halaman Setda Kab. Pekalongan, Kamis (5/7) Bupati Pekalongan Drs. H. A. Antono, M.Si melepas sekitar 80 peserta yang tergabung dalam kontingen PMI Kab. Pekalongan pada kegiatan Jumpa Bhakti Gembira (Jumbara) Palang Merah Remaja (PMR) dan Temu Karya Korps Sukarela (KSR) Tingkat Propinsi Jateng Tahun 2012. Jumbara PMR dan KSR ini akan dilaksanakan di Bumi Perkemahan Widoro Desa Karangsambung Kab. Kebumen selama 5 hari mulai Kamis – Selasa, 5 – 10 Juli 2012. Turut melepas kontingen Ketua PMI Cabang Kabupaten Pekalongan Ir. Arini Harimurti, beserta jajaran pengurus harian.



    Bupati dalam sambutannya mengatakan pembentukan karakter generasi muda bukanlah pekerjaan yang mudah dan membutuhkan proses yang panjang. “Membangun generasi muda tidak seperti membangun gedung yang secara fisik dapat ditentukan kapan selesainya. Menciptakan anak muda yang beriman, berakhlak sekaligus berkualitas dan memiliki karakter memerlukan perhatian dan tindakan dari semua pihak, tidak hanya dari keluarga inti”, jelasnya.

    Bupati menambahkan para peserta yang mengikuti kegiatan ini diharapkan dapat menjadi penyampai program-program pembangunan daerahnya ke luar serta apabila telah pulang dapat menularkan ilmu pengetahuan dan pengalaman yang diperoleh kepada teman-teman lain. “Sebagai generasi muda hendaknya dapat menjadi inspirasi bagi anak muda yang lain untuk mengisi waktu dengan membuat karya-karya positif”, imbuhnya.



    Sementara itu, Cahyono Ketua KSR dalam laporannya menyampaikan PMR merupakan wadah pembinaan remaja melalui kegiatan positif seperti pelatihan dan keterampilan hidup. “Selain itu, menumbuhkembangkan karakter kepalangmerahan dan peran anggota PMR guna peningkatan kapasitas PMI”, ungkapnya.

    Jenis kegiatan Jumbara ini antara lain pertama, jumpa dan temu seperti anjangsana dan tukar hasil karya, life skill, konferensi PMR, lokakarya KSR. Kedua, bakti dan karya seperti penanaman pohon, pemanfaatan limbah, speech contest, best practices dan traveling kepalangmerahan. Terakhir, gembira seperti kreasi remaja, paduan suara, pentas seni, outbond persahabatan, konser jumtek dan galeri karya. (rizka/ari)
sumber:www.pekalongankab.go.id

Tidak ada komentar: