Sabtu, 19 Mei 2012

Lonjakan Penumpang KA di Stasiun Pekalongan Capai 20 Persen


Jumlah penumpang kereta api di Stasiun Besar Pekalonganpada libur panjang akhir pekan kali ini, mengalami peningkatan hingga mencapai 20 persen dibanding hari biasa.
Kepala Stasiun Besar Pekalongan, Totok Supriyanto, kepada Radio Kota Batik mengatakan,pada libur panjang ini hampir semua Kereta Api ke beberapa jurusan dari Stasiun Pekalongan terlihat penuh, bahkan pihak KAI sampai mengeluarkan gerbong cadangan.

Bahkan pihaknya pun menyiapkan satu kereta tambahan untuk melayani perjalanan penumpang. Sebab jika pada hari normal, jumlah penumpang dari stasiun kurang 200an orang namun akhir pekan ini bisa mencapai 300 orang lebih dalam sehari.

Totok menambahkan, sejumlah penumpang selama libur panjang ini memanfaatkan Kereta api Sembrani, Argo Sindoro, Argo Muria, Senja Utama, dengan tujuan ke Jakarta maupun Surabaya.
sumber:www.radiokotabatik.net

Tidak ada komentar: