Sabtu, 12 Mei 2012

Kenaikan harga bawang dipicu sedikitnya stok

Harga Bawang Tembus Hingga 16 Ribu

Harga bawang di sejumlah pasar tradisional di Kota Pekalongan terus merangkak naik bahkan harga bawang merang kini telah menembus 16 ribu perkilonya.

Kenaikan harga bawang dipicu sedikitnya stok di tingkat petani, sementara permintaan cukup tinggi. Selain itu tidak masuknya bawang impor ke pasaran, membuat harga bawang tinggi. 

Salah seorang pedagang sayur di Pasar Grogolan, Dedi Riskiawan kepada Radio Kota Batik mengatakan  kemungkinan besar naiknya harga bawang di pengaruhi oleh datangnya musim kemarau. 

Sedangkan komoditas sayuran lainnya seperti bawang putih dan cabai merah keriting naik sekitar 2000 rupiah per kilonya. Sedangkan harga sayuran yang mengalami penurunan adalah cabai merah besar yang harganya turun dari harga 40 ribu sekarang menjadi 14 ribu.  
sumber : www.radiokotabatik.net

Tidak ada komentar: