Pemkot Pekalongan dalam waktu dekat akan memberikan bantuan RT / RW di
wilayah Kota Batik.Bantuan sebesar 50 ribu per bulan ini,untuk merangsang kinerja
dan memberikan penghargaan kepada ketua rukun tetangga RT,dan ketua rukun warga RW
Urip Sugiharto,Camat Pekalongan Barat kepada Radio Kota Batik mengatakan,
di Kota Pekalongan pemberian insentif tersebut diberikan setiap satu semester sekali.
Dalam setahun diberikan sebanyak 2 kali.
Di wilayah Pekalongan Barat,jumlah ketua RT/RW yang terdaftar ada
sebanyak 508 RT/RW.Sementara di tahun 2012 ini, bantuan operasional semester pertama
sudah diberikan, dengan jumlah total tunjangan mencapai 152 juta 400 ribu rupiah,
melalui dana APBD.Sementara,Joko Setiawan Sekretaris Kecamatan Pekalongan Timur,
saat dikonfirmasi Radio Kota Batik mengatakan di wilayahnya dana operasional RT
dan RW telah diberikan kepada 488 RT/ RW pada awal April lalu,
yaitu sebesar 146 Juta 400 ribu rupiah.
sumber :www.radiokotabatik.net
Tidak ada komentar:
Posting Komentar