Selasa, 05 Juni 2012

Libur Sekolah, Pantai Pasir Kencana Target 3.500 Ribu Pengunjung

Liburan sekolah yang akan berlangsung pertengahan Juni hingga Juli mendatang akan dimanfaatkan betul pengelola wisata di Kota Pekalongan untuk menambah pendapatan asli daerah setempat.

Beno Hery Triyono Kabid Priwisata dan Kebudayaan Dishubparbud setempat kepada Radio Kota Batik mengatakan pada masa liburan sekolah tahun ini pihaknya berharap jumlah pengunjung di obyek wisata Pantai Pasir Kencana bisa meningkat sampai 50% dari hari hari biasa. 

Menurut Beno pada hari biasa jumlah pengunjung di Pantai Pasir Kencana mencapai 1.500 orang sehingga pihaknya menargetkan pengunjung di obyek wisata Pantai Pasir Kencana pada saat liburan sekolah bisa mencapai 3.500 orang.

Beno menambahkan untuk menarik wisatawan agar mau berkunjung ke Kota Pekalongan sejumlah fasilitas umum sarana dan prasarana telah disiapkan dan ditambah jauh -jauh hari sebelumnya.
sumber:www.radiokotabatik.net

Tidak ada komentar: