Sabtu, 06 April 2013

23 biro perjalanan wisata berkunjung ke kebumen

Biro Wisata se Pekalongan Berkunjung ke Kebumen

KEBUMEN, suaramerdeka.com - Sebanyak 23 biro perjalanan wisata dari se-Eks Karesidenan Pekalongan berkunjung ke Kebumen, Sabtu (6/4) petang. Kedatangan mereka untuk mengetahui potensi wisata yang dimiliki Kebumen. 

Dua bus yang berisi sekitar 50 orang langsung merapat ke Hotel Candisari Kebumen untuk mendengarkan paparan dari Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kebumen, Drs H Hery Setyanto. "Malam ini biro perjalanan akan mengikuti paparan potensi wisata Kebumen," kata Hery.



Pengelola Hotel Candisari, Pangestu Edi Karyanto mengatakan, pada Minggu (7/4) pagi akan dilakukan Fam Trip atau kunjungan ke obyek wisata untuk penyusunan paket wisata yang akan di promosikan atau dijual oleh Biro Perjalanan Wisata se-Eks Karesidenan Pekalongan, Cirebon dan Indramayu.

Dikatakan, pihak hotel akan mendampingi tamu tersebut berkeliling Kebumen. Diharapkan, kunjungan tersebut akan berdampak positif terhadap gairah wisata Kebumen. "Tujuan pertama adalah Pantai Suwuk," katanya.

( Rinto Hariyadi / CN19 / JBSM

Tidak ada komentar: