Sabtu, 06 April 2013

Derby, Manchester siap digelar

Jika Kalah di Derby, Mancini Akan Selamati Fergie
Manchester - Kekalahan dalam laga derby akan membuat Manchester City tertinggal 18 poin dari puncak klasemen. Jika kondisi itu terjadi, Mancio akan jadi yang pertama mengucap selamat atas gelar juara MU musim ini.

Meski secara matematis masih mungkin, sangat sulit buat City untuk mengejar ketertinggalan 15 angka dari Manchester United di puncak klasemen. Selisih poin tersebut bisa melebar jadi 18 angka andai Sergio Aguero dkk. kalah saat melawat ke Old Trafford, Senin (8/4/2013) besok waktu setempat.

Jika nantinya City benar-benar pulang tanpa membawa hasil, maka MU disebut Mancini sudah berhasil merebut kembali gelar juara Premier League. Dan dia tak akan sungkan memberi selamat pada Sir Alex Ferguson atas sukses tersebut.



"Jika mereka mengalahkan kami, ya, saya akan memberi selamat padanya (Fergie). Jika tidak, maka saya akan memberi selamat saat mereka meraih trofinya," sahut Mancini seperti diberitakan TheSun.

"Mereka layak memenanginya tapi musim depan akan berbeda," lanjut Italiano berusia 47 tahun itu.

Gagal di Liga Inggris, City masih bisa meraih gelar musim ini di ajang Piala FA, di mana mereka sudah sampai semifinal dan akan berhadapan dengan Chelsea. Andaipun nantinya The Citizens jadi juara, Mancini menyebut dirinya dan City telah gagal musim ini karena gelar Liga Inggris lepas dari genggaman.

"Kami hanya satu pertandingan lagi menuju final, tapi itu tak berarti telah menyelamatkan musim kami. Saya kecewa karena target kami adalah mempertahankan gelar (Premier League)," tegasnya.
sumber

Tidak ada komentar: