Sepeda Santai Libatkan Komunitas
PEKALONGAN –
Pergelaran Gelegar Visit Jawa Tengah 2013 dari Kota Batik, panitia akan
melibatkan komunitas untuk ikut serta dalam kegiatan kampanye atau
promosi rangkaian kegiatan dalam sepeda santai bertajuk “Goes Family
Fun Jelajah Wisata Pekalongan”. Menurut Koordinator Acara, HM Basri
Budi Utomo SIP, biaya pendaftaran sepeda santai keluarga Rp 25 ribu,
komunitas yang bergabung diberikan 100 tiket atau satu bandel dengan
hak-hak istimewa. Hak yang akan diberikan kepada komunitas adalah, pada
kaus akan tertulis nama komunitas masing-masing, kemudian
diikutsertakan dalam iklan bersama di Suara Merdeka untuk ucapan
selamat dan sukses.
“Ini
sebuah langkah yang diharapkan mampu menyemarakkan kegiatan Hari Jadi
ke-107 Kota Pekalongan dan Gelegar Visit Jateng,” tandas Basri. Baik
sepeda santai dan Anugerah Putra-Putri Batik Pantura 2013 “The Second
Generation”, tempat pendaftaran menjadi satu karena merupakan satu
program kegiatan. Persyaratan Anugerah Putra-Putri Batik Pantura,
remaja putra dan putri usia 16 sampai 23 tahun, mengumpulkan foto close
up dan seluruh badan ukuran 3R, berdomisili atau menempuh pendidikan di
Karisidenan Pekalongan, Menyertakan foto copy KTP atau kartu pelajar
dan mahasiswa, membayar uang pendaftaran audisi Rp 25 ribu.
Semua
berkas persyaratan dimasukkan dalam amplop cokelat dan dikirim ke
tempat – tempat pendaftaran audisi, Kantor Suara Merdeka Tegal Jl.
Cenderawasih 9 Tegal telepon 35383, Kantor Suara Merdeka Pekalongan Jl.
Kurinci 42 Pekalongan Telepon 424123, Bidang Pariwisata dan Kebudayaan
Kota Pekalongan Belakang Batik TV Jl. Jetayu Pekalongan, Sekretariat
Klego Gg. IV No.17 Pekalongan Timur, Resto dan Cafe Pawon Mbok'e Jl.
Kurinci 38 Pekalongan Telp. 7955777, serta Radio-radio pemutar iklan.
(H52-90)
(SUMBER : SUARA MERDEKA, 16-02-2013)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar