Banyak Generasi Muda Miliki New Morality’ Tak Islami
Pekalongan,
Info Publik - Saat ini ditenggarai banyak generasi muda yang memiliki
‘new morality’ atau nilai-nilai moral baru yang tidak sesuai dengan
ahlaqul karimah atau tidak islami.Karenanya semua pihak harus peduli
dengan hal ini karena akan bisa berakibat menurunnya moral bangsa secara
keseluruhan. Kepada pengurus dan takmir masjid yang ada diharapkan agar
bisa memfungsikan masjid guna kepentingan bersama. Hal itu disampaikan
Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Pekalongan Slamet Irfan SE
di ruang kerjanya Rabu (20/2).
Guna
lebih meningkatan peranan masjid bagi warga masyarakat, takmir dan
jamaah masjid, DMI Kota Pekalongan berencana menggelar Rapat kerja
Daerah (Rakerda) pada Hari Kamis (21/2) di gedung Amarta, Kompleks
Setda Kota Pekalongan. “Rencananya acara itu akan dihadiri ketua umum
DMI Jawa tengah H Ahmad dan Walikota pekalongan dr H Basyir Ahmad,”
katanya. Sedangkan pesertanya diperkirakan akan mencapai 200 an orang
yang terdiri dari Pemgurus, Pimpinan Daerah DMI dan pengurus Ormas
Islam se Kota pekalongan.
Ditambahkan
oleh Slamet pada kesempatan tersebut akan dilakukan kerja sama dengan
Bank Syariah mandiri (BSM) guna pengembangan ekonomi umat. “Diantaranya
pendirian koperasi, meningkatkan usaha para jamaah, takmir dan
tercapainya kesejahteraan,”tandasnya.
Dia
berharap dengan digelarnya Rakerda ini bisa meningkatkan dan
memfungsikan masjid – masjid sebagai tempat ibadah dan sebagai tempat
kegiatan sosial dan ekonomi lingkungannya. “jadi pada akhirnya mereka
bisa memakmurkan masjid sekaligus dimakmurkan oleh masjid,” pungkasnya.
(diskominfo/007)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar