Disiapkan 5.500 Kursi Murid
PEKALONGAN
– Ratusan siswa dari luar Kota Pekalongan menyerbu tempat pendaftaran
sekolah di kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora)
Kota Pekalongan, senin (24/6).
Bersama siswa dari Kota Pekalongan, mereka akan berebut kursi sebanyak 5.500 kursi SMP, SMA dan SMK negeri di Kota Batik.
Kabid
Pendidikan Menengah dan Kesetaraan Dindikpora Kota Pekalongan, Soeroso
menjelaskan, pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun ajaran
2013/2014, Dindikpora setempat menyiapkan 5.500 kursi untuk siswa baru
mulai jenjang pendidikan SMP, SMA dan SMK negeri.
“Untuk
SMP negeri tersedia 3.420 kursi yang tersebar di 17 SMP. Adapun untuk
SMA negeri tersedia 928 kursi di empat SMA dan untuk SMK negeri
tersedia 1.152 kursi yang tersebar di empat SMK,” papar Soeroso, Senin
(24/6).
ia
menjelaskan, pada penerimaan peserta didik baru tahun ini, Dindikpora
Kota Pekalongan hanya menyediakan kuota 18 peserta bagi siswa dari luar
yang ingin melanjutkan sekolah di Kota Pekalongan. Selain itu, juga
bagi lulusan sebelum tahun ajaran 2013, lulusan kesetaraan dan siswa
berprestasi.
Pada
hari pertama pra pendaftaran, kemarin, ratusan siswa dari luar Kota
Pekalongan membanjiri kantor Dindikpora Kota Pekalongan. Sebagian dari
siswa tersebut sudah membawa berkas pendaftaran, seperti surat
rekomendasi dari dinas pendidikan setempat. Sebagian lainnya hanya
melengkapi berkasnya dengan berbagai sertifikat atau piagam prestasi
yang pernah diterima.
Arif
Budi Jatmiko dari Sragi, Kabupaten Pekalongan, ditemani ayahnya Ssuko,
membawa berkas-berkas lengkap untuk mendaftar disalah satu SMA di Kota
Pekalongan. “Mudah-mudahan diterima di SMA 1,” ujar Arif. Selain Arif,
ada sejumlah siswa dari Limpung, Batang.
Persyaratan
sementara
itu, sebagian lainnya mencari informasi terkait syarat-syarat
pendaftaran peserta didik Baru di Kota Pekalongan. Nurida, misalnya, ia
datang ke Dindikpora Kota Pekalongan untuk menanyakan syarat
pendaftaran peserta didik baru.
“Saudaara
saya dari SMP IT Jepara ingin sekolah di Pekalongan, tapi belum tahu
persyaratan nya,” ungkap dia di depan ruang informasi.
Pra
pendaftaran akan berlangsung hingga jumat (28/6) mendatang. Pendaftaran
meliputi verifikasi data pendaftar untuk lulusan luar Kota Pekalongan,
lulusan tahun sebelumnya dan lulusan kesetaraan. Selain itu, verifikasi
sertifikat piagam prestasi. Adapun pendaftaran secara online akan
dibuka mulai Rabu (26/6) hingga Sabtu (29/6) mendatang. (K30-74)
(SUMBER : SUARA MERDEKA, 25-06-2013)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar