Selasa, 26 Juni 2012

Lomba Duta Wisata Kota Pekalongan Masih Sepi Peminat

Pendaftaran duta wisata yang telah dibuka sejak tanggal 14 Juni lalu, hingga kini masih sepi pemina, meskipun pihak Dishubparbud telah melakukan sosialisasi ke masyarakat.
 
Kabid Pariwisata Dishubparbud Kota Pekalongan, Beno Heritriono, kepada Radio Kota Batik mengatakan, pihaknya sudah melakukan sosialisasi lewat sekolah-sekolah maupun ke perguruan tinggi, namun hingga saat ini pihaknya belum menerima calon peserta lomba duta wisata.
 
 

Beno menungkapkan, meskipun demikian pihaknya optimis saat penutupan pendaftaran 5 Juli mendatang jumlah peserta akan banyak, karena biasanya mereka
 mendaftarkan diri mepet dengan waktu penutupan.

Beno menjelaskan, untuk tahun ini pihaknya akan melakukan inovasi terhadap peserta duta wisata yang lolos seleksi. Para peserta wajib mengetahui kebudaan lokal dan Jawa Tengah serta fasih mengunakan bahasa Inggris.

Untuk menarik peserta sebanyak banyaknya, pihaknya telah menyiapkan hadiah yang cukup menarik karena selain mendapat piala bergilir, para juara juga mendapat uang pembinaan dengan total mencapai 16 juta rupiah.
sumber:www.radiokotabatik.net
 

Tidak ada komentar: