Kamis, 07 Juni 2012

Warga Pekalongan Mulai Kesulitan Dapatkan Elpiji 3 Kilo

Kebutuhan warga di wilayah Kota dan Kabupaten Pekalongan terhadap elipij ukuran 2 kilo dalam beberapa pekan meningkat. Hal ini membuat stok elpiji di pangkalan maupun pengecer saat ini mengalami kelangkaan. 


Haji Amek Pemilik Agen penjualan gas elipiji di Wilayah Kuripan, kepada Radio Kota Batik menjelaskan, kelangkaan elpiji 3 kilo dirasakan sejak 3 bulan yang lalu, padahal pasokan elpiji dari Pertamina tidak mengalami kekurangan dan harganya pun masih stabil.

Amek menambahkan, apabila terjadi kelangkaan akibat meningkat permintaan, pihaknya meminta Pemkot dan Hiswana Migas untuk bisa mengusulkan penambahan pasokan elpiji pada Pertamina, karena kebutuhan gas saat ini dinilai sudah menjadi kebutuhan pokok bagi masyarakat.
sumber:www.radiokotabatik.net

Tidak ada komentar: