Surabaya (ANTARA News) - Pembuatan replika kapal yang dilakukan siswa Pendidikan Anak Usia Dini dan taman kanak-kanak bersama orang tuanya di Dermaga Komando Armada RI Kawasan Timur TNI AL, Surabaya, Minggu, tercatat dalam Museum Rekor Dunia Indonesia.

Kegiatan yang digagas Komando Pengembangan dan Pendidikan Angkatan Laut (Kobangdikal), Himpunan Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini (Himpaudi) Surabaya dan Forum PAUD Jatim itu, tercatat sebagai rekor ke-6.018 di museum yang didirikan Jaya Suprana tersebut.

Rekor MURI pembuatan 2.583 replika kapal kerja sama anak dan orang tua itu, melibatkan sebanyak 5.083 orang, terdiri atas 2.500 anak PAUD dan TK, serta 2.583 orangtua mereka.

Panitia memberikan waktu selama satu jam kepada anak-anak dan orang tua untuk menyelesaikan pembuatan replika kapal, termasuk mewarnai dan menghiasnya.

Piagam rekor diserahkan Manajer MURI, Paulus Pangka, kepada Ketua Bidang Organisasi Pengurus Pusat Jalasenastri, Ny Ade Supandi, Komandan Kobangdikal, Laksamana Muda TNI Djoko Wahojo, serta perwakilan Himpaudi.

"Kegiatan pembuatan replika kapal dengan melibatkan anak-anak usia dini dan TK sangat baik untuk menumbuhkembangkan kecintaan mereka kepada bahari dan NKRI, karena 70 persen luas wilayah Indonesia adalah laut atau perairan," kata Pangka.

Sebelum ini, lanjut dia, sebenarnya sudah ada kegiatan hampir serupa, yakni pembuatan replika pesawat terbang yang juga masuk MURI dengan jumlah 2.012 buah.

Wahojo mengatakan pencatatan rekor MURI ini merupakan rangkaian dari Hari Pendidikan TNI Angkatan Laut ke-67 dan Hari Anak Nasional.

"Tujuan kegiatan ini untuk menumbuhkan jiwa kebaharian dan kreativitas anak-anak sejak dini sehingga ke depan mereka diharapkan semakin mencintai Tanah Airnya dengan menjadi prajurit TNI AL," katanya.

Menurut Djoko, rekor MURI ini merupakan yang kedua diraih Kobangdikal, setelah beberapa waktu lalu memecahkan rekor dalam kegiatan sepeda santai wanita dengan peserta terbanyak.

Selain pembuatan replika kapal, dalam waktu yang sama juga diselenggarakan lomba menggambar dan mewarnai yang diikuti ratusan siswa sekolah dasar dari berbagai daerah di Jatim, seperti Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Mojokerto, Jombang, dan Kediri.

Ribuan anak-anak dan orang tuanya diberi kesempatan meninjau kapal latih TNI AL KRI Dewaruci yang sandar di Dermaga Koarmatim dan juga dikenalkan dengan profil prajurit TNI AL melalui peragaan busana dari seluruh unsur kesatuan.