Senin, 10 Juni 2013

Jaga lingkungan agar tetap bersih, Warga Diminta Bijak Kelola Sampah

Warga Diminta Bijak Kelola Sampah Makanan 

Pekalongan, Info Publik – Guna menjaga lingkungan agar tetap bersih dan terjaga, warga diminta mengubah perilaku dalam menangani sampah, termasuk sampah makanan. Hal itu disampaikan kepala Kantor Lingkungan Hidup Kota Pekalongan Ir Aris Sidarcahya, saat ditemui di aksi bagi-bagi bibit pohon dalam rangka peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia, di lapangan Mataram, Jumat (7/6). 

“Kami mengajak semua warga dunia untuk lebih sadar akan dampak lingkungan yang diakibatkan dari pilihan jenis makanan yang dibuat ataupun dikonsumsi. sesuai dengan tema Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2013 yakni think, eat, save,” katanya.

Ditambahknya Dampak dari limbah makanan bukan hanya kerugian secara finansial saja. Namun limbah makanan juga berdampak buruk bagi lingkungan. Semakin banyak sisa makanan yang terbuang berarti juga semakin besar pemborosan terhadap penggunaan bahan kimia (pupuk dan pestisida), sumber daya alam semisal air, serta makin banyak bahan bakar yang dihabiskan untuk transportasi. 

Semakin banyak makanan membusuk pun akan menghasilkan lebih banyak metana, salah satu gas rumah kaca yang paling berbahaya yang berkontribusi terhadap perubahan iklim . Metana mempunyai kontribusi menghasilkan gas rumah kaca 23 kali lebih besar dibanding CO2. Jumlah besar makanan pergi ke tempat pembuangan sampah membuat kontribusi yang signifikan terhadappemanasan global.

Pada kesempatan tersebut kantor Lingkungan Hidup Kota Pekalongan juga membagi-bagikan kompos dan bibit pohon sayuran. “Total ada satu setengah ton kompos dan ratusan pohan bibit sayuran yang kita bagikan gratis kepada warga,” tambah Aries. (diskominfo/007)

 

Tidak ada komentar: