Selasa, 16 April 2013

Nikmatnya Soto Tauto Pekalongan

Mencicipi Nikmatnya Soto Pekalongan

Anda penikmat soto dan sudah pernah mencoba soto pekalongan? Soto Pekalongan agak berbeda dengan soto daerah lain.

Soto pekalongan ini disebut Tauto alias soto dengan bumbu tauco. Soto asal Pekalongan ini memang menggunakan taoco manis sebagai bumbunya.

Untuk isinya tauto menggunakan daging sandung lamur, telur rebus dan emping. Sajikan dengan taburan bawang goreng, daun seledri dan perasan air jeruk nipis.



Penyajian tauto  cukup sederhana, hanya berisi dengan bihun putih, daun bawang, bawang merah dan kuah sotonya.  Setelah semuanya dicampur, baru kemudian ditambahkan dengan tauto nya, yaitu kedelai yang telah dimasak dan dihaluskan.

Dengan tambahan bumbu kedelai ini, kuahnya bertambah harum dengan cita rasa yang khas. Rupanya hal inilah yang membedakan dengan soto-soto lainnya yang ada. Sebagai menu pelengkap biasanya tersedia tempe dan tahu goreng khas Pekalongan. (ang/ghi)

Tidak ada komentar: