Sabtu, 29 Maret 2014

Pembangunan Sabuk Pantai (Revetment)

Rp 2 Miliar untuk Bangun Revetment

PEKALONGAN – Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Pekalongan akan meneruskan pembangunan infrastruktur penanganan rob di wilayah pesisir, baik pembangunan sabuk pantai atau revetment maupun geotube. Kepala DPU Kota Pekalongan Masrsudi Ismanto menjelaskan, untuk membangun infrastruktur penanganan rob tersebut dialokasikan anggaran sebesar Rp 700 juta dalam APBD Kota Pekalongan tahun ini. Selain itu, Pemkot juga mendapatkan bantuan dari Pemerintah Provinsi.
(Pemprov) Jawa Tengah sebesar Rp 1,3 miliar untuk pembangunan infrastruktur penanganan rob. “Anggaran tersebut untuk membangun revetment geotube dan pemecah gelombang,” papar Marsudi, (25/3). Dijelaskan, tahun ini DPU Kota Pekalongan akan membangun revetment di wilayah. Kelurahan Degayu, Kecamatan Pekalongan Utara, “Revetment di Pantai Slamaran akan disambung hingga ke arah Timur,” jelas Marsudi.
Reklamasi Alami
Sementara itu, pembangunan geotube yang akan dilanjutkan pada tahun ini masuk di Kelurahan Bandengan, Kecamatan Pekalongan Utara. Rencananya, pembangunan geotube yang akan dikerjakan pada tahun ini sepanjang 300 meter. Dengan demikian, lanjut dia, di sepanjang pesisir Kota Pekalongan pada tahun ini sudah terlindungi penahan gelombang, sehingga permukiman warga diharapkan tidak lagi terendam rob.
Marsudi mengemukakan, tidak hanya membangun revetment dan geotube, di sepanjang pesisir objek wisata Slamaran, karena nantinya juga akan dibangun groin atau pemecah gelombang. “Harapannya, di sepanjang pesisir nanti ada reklamasi secara alami,” tandas Marsudi. (K30-74)
(SUMBER : SUARA MERDEKA, 26-03-2014)

Tidak ada komentar: